Berisi tentang cerita, foto, video, hoby, Aktivitas, dalam perjalanan petualang dan pencari pengalaman

10/3/16

Menjaring Alexa dari titik Terendah

Ranking alexa adalah suatu penilai posisi website dan blog dalam takaran yang memiliki trafic terbaik di internet. Bagi para blogger ranking ini menjadi ukuran bahwa website memiliki lalu lintas atau trafic baik di dunia. Bahkan website yang memiliki ranking alexa paling kecil adalah website paling bagus untuk dijadikan tempat promosi atau mendapatkan backlink.

Saya sendiri, sejak bergabung dan menulis di blog, secara pribadi belum begitu merasakan efek dari manfaat ranking alexa. Dulu beberapa kali teman-teman blogger menanyakan blog kamu ranking alexanya berapa? Bahkan ada yang memuji, wihh ranking alexanya 400ribuan dunia, keren dll..
Namun dari beberapa artikel yang saya baca, ranking alexa penting untuk website atau blog kita, terutama untuk melihat peringkat trafik dari website kita dunia.

Kali ini saya baru hitungan hari membuat blog saya menjadi TLD, atau memiliki domain sendiri, tidak ada lagi belakangnya blogspot, sehingga langsung dengan razonewane dot com.  2 hari lalu saya mengecek peringkat blog saya ini dengan nama razonewane.blogspot dot com dengan posisi alexa tertinggi adalah 1.200.000 di dunia. Dengan bergantinya domain otomatis rank alexa dengan nama blog tersebut akan meningkat dan bahkan hilang tidak masuk dalam daftar lagi.


Dengan bergantinya domain tersebut saya mendaftarkan ulang blog saya dengan domain yang baru ini: razonewane.com  di rank alexa pun masih no data. Namun hari saya cek ternyata sudah memiliki rank yang sudah cukup membanggakan baru sehari aktif sudah memiliki ranking 8 jutaan.