Berisi tentang cerita, foto, video, hoby, Aktivitas, dalam perjalanan petualang dan pencari pengalaman

6/10/16

Satu Lagi Pesona Lampung Barat : Air Terjun Mbah Gimo Air Hitam

Lokasi Air Terjun Mbah Gimo Air Hitam ternyata tidak begitu jauh dari kebun kopi milik orang tuaku, yaitu di kawasan Tangkit Temiangan, Kecamatan Air Hitam Lampung Barat sedangkan bukit tempat kebun orang tuaku adalah di bukit Tangkit Kayumanis, Saat masih sekolah banyak waktu saya habiskan main-main di wilayah ini, saat itu saya sering diajak oleh ibu untuk menemani selama di kebun, saya masih terngiang saat saat, saya naik puncak bukit, sambil memandang indahnya panorama alam di kawasan ini, serta saat itu ditambah dengan hembusan angin yang deras, di depan bukit ini terdapat bukit yang lebih tinggi yang sering disebut dengan bukit Tangkit Temiangan, saat saya berkunjung ke Air Terjun Mbah Gimo Air Hitam beberapa hari lalu, saya melihat di bukit ini sudah gundul dan sudah menjadi lahan perkebunan kopi, disisi pada bukit ini sudah terjadi longsor besar, ya begitu yang terjadi di alam yang tidak mengindahkan prinsip keseimbangan.

Daerah kawasan Air Terjun Mbah Gimo Air Hitam yang khas berbukit bukit ini, tepat dibalik bukit yang saya sering naiki sewaktu kecil dulu, terdapat hamparan yang agak landai, di balik bukit ini terdapat sungai yang seingat saya, kakek menyebutnya sungai Air Hitam, sungai ini sumber asalnya dari hulu di kawasan Air Kelat. di sungai inilah terdapat air terjun yang sudah mulai terkenal dengan nama AIR TERJUN MBAH GIMO. sayapun baru kali ini berkunjung ke air terjun ini. Untuk mencapai Air Terjun Mbah Gimo Air Hitam cukup memeras energi karena rutenya masih jalan setapak yang hanya bisa dilewati sepeda motor, selain itu jalannya masih tanah merah, jika hujan maka akan licin sekali. bagi para petualang ini adalah hal yang baru dan sangat menantang, tetapi untuk para kekinian akan banyak mengeluh.. hehe..

Rute mencapai Air Terjun Mbah Gimo Air Hitam Lampung Barat jika dari kota Bandar Lampung bisa dibilang cukup jauh, karena ditempuh kurang lebih 5 jam. jikapun ingin tetap berkunjung ke air terjun ini bisa dengan menaiki kendaraan ke kecamatan Way Tenong Kabupaten Lampung Barat, setelah sampai di Way Tenong, ke arah desa / pekon Simpang Mutar Alam, di sini akan ada pertigaan menuju ke kecamatan Air Hitam (pertigaan ke Kantor Camat Way Tenong), ikuti jalan terus, dengan melewati 3 kali tanjangan, kurang lebih setengah jam, setelah di Air Hitam, sebaiknya tanya ke warga, arah Tangkit Temiangan, disini akan menempuh jalan yang bukan aspal. untuk ke air terjun, sebaiknya menggunakan kendaraan motor. untuk menjangkau ke air terjun ini kita akan melewati beberapa talang, salah satu talang yang ada adalah talang mbak Gimo, dan dapat juga dijangkau melalui talang Aceng (tetapi lebih jauh, jalannya memutar). sebaiknya sebelum ke Tangkit Kayu manis ambil jalan ke arah kanan. terus lurus hingga Talang Gimo. Hingga sampai ke Air Terjun Mbah Gimo Air Hitam.

Air Terjun Mbah Gimo Air Hitam Lampung Barat

Air Terjun Mbah Gimo Air Hitam Lampung Barat
Simak video berikut ini, bagaimana keadaan rute dan Air Terjun Mbah Gimo Air Hitam Lampung Barat

No comments: