Berisi tentang cerita, foto, video, hoby, Aktivitas, dalam perjalanan petualang dan pencari pengalaman

7/28/17

Festival Skalabrak : Hajat Besar Pariwisata Lampung Barat

8:47 PM 0
Tahun ini dinas pariwisata Lampung Barat kembali menggelar pesta akbar yang mengusung tema... Pada acara Festival Skalabrak. Kegiatan yang dilaksanakan pada tanggal 31 Juli - 6 Agustus 2017 dengan serangkaian kegiatan sebagai berikut pembukaan, lomba lagu lampung, lomba tari kreasi, pameran foto, hippun adat saibatin, karnaval, renang merathon, jelajah alam dan lomba foto selfie.

Festival Skalabrak : Hajat Besar Pariwisata Lampung Barat. Mari yukk datang ke Lampung Barat sambil menyaksikan kegiatan wisata tahunan ini..
Berikut ini rangkaian jadwal atau schedule Festival Sekala Brak IV dan Liwa Fair

7/26/17

Penginapan / Hotel yang ada di Way Tenong Lampung Barat

12:55 PM 0
Ketika berkunjung ke Lampung Barat dalam waktu yang lama atau kemalaman di jalan. Solusi untuk menginap di hotel atau penginapan. Nah ini Referensi hotel atau penginapan yang ada di sekitaran  Kecamatan Way Tenong kabupaten Lampung Barat.  

1. Penginapan Losmen Sederhana / Rumah Makan Sederhana, Puralaksana.  di Pajar Bulan, Way Tenong Lampung Barat lokasinya pas di pusat pasar minggu Pajar Bulan depan minimarket. 

2. Hotel Rindu Alam, Puralaksana. letaknya sekitar 100 meter dari penginapan Sederhana. Lokasinya masih di pusat pasar minggu Pajar Bulan.

3. Penginapan losmen Pajar Bulan letaknya jika dari Liwa.  setelah SMP 1 Way Tenong. sekitar 2 km dari pusat pasar minggu Pajar Bulan.

4. Losmen Jombang Jaya di Desa Karang Agung, Kecamatan Way Tenong. 

5. Losmen Wiyuda. Pajar Bulan Way Tenong Lampung Barat .

penginapan hotel Sederhana Pajar Bulan Lampung Barat 

7/20/17

Semalam di Pulau Kubur Menikmati Ribuan Permata

8:49 AM 0
Semalam di Pulau Kubur Menikmati Ribuan Permata
Pulau Kubur atau sekarang diganti dengan nama pulau Permata menjadi tujuan wisata kami tim pendaki Gunung Semeru dari lampung. berikut ini saya tuangkan dalam cerita Semalam di Pulau Kubur Menikmati Ribuan Permata, yuk disimak...

Perjalanan dari rumah ke Pulau Kubur / Pulau Permata tidak begitu jauh dengan menggunakan kendaraan motor, dari Kedaton Kota Bandar Lampung. Rute ke ke Pulau Kubur / Pulau Permata ke arah pantai Queen Artha, tidak sampai ke pantai ini tapi tepatnya berhenti di Lempasing, di sini kita masuk ke daerah Pelelangan ikan, sambil mengikuti motor Abas (teman yang mengajak untuk camping/ kemah di pulau) ternyata kita tepat parkir depan POM Bensin khusus kapal di tepi pantai Lempasing, persis samping dermaga Pelelangan Ikan TPI, Lempasing. Dalam selang waktu kita masuk ke kantor POM tersebut, ternyata disana sudah ada mas Yudistira, kita kenalan dan langsung cair saat itu juga, sosok yang supel dan humoris.

Kami yang berwisata ke Pulau Kubur / Pulau Permata adalah sebelumnya tergabung dalam group HORE Lampung yang menjelajah PUNCAK SEMERU, saat itu kita ber-sepuluh, setelah sekian lama pulang dari kegiatan mendaki gunung tertinggi di pulau Jawa tersebut.

Kita di dalam group whatapps, berkeinginan reuni dan camping ceria, sehingga sampailah pada saat ini untuk camping ke pulau Kubur, Serem ya dengarnya pulau kubur, ada apa di pulau itu kok namanya pulau kubur.  so, ternta yang bisa join atau gabung untuk kemah ceria group Hore ternyata hanya sebagian saja dimana : Abas, Amel, Amry, Danu, dan saya Razone. sedangkan sebagian lainnya : Nata, Taufiq, Sigit, Ricky dan Agus tidak dapat ikut dalam acara kemah ini. sehingga untuk melengkapi kekurangan tersebut Abas mengajak teman yang lain yaitu : Yudistira, Agung Prastowo dan Indra, ternyata mereka adalah para fotografer yang sudah tidak asing lagi di Lampung. sayapun mengenal Agungpun sudah sejak lama, sejak kita sama-sama hoby badminton di gor Bataranila, sehingga sempat terucap diantara kami "ternyata dunia ini sempit" hehehe.. teman lama yang bertemu dari teman yang lain.

Selanjutnya setelah setengah jam, kami menunggu dan mempersiapkan perbekalan untuk menyeberang pulau Pulau Kubur / Pulau Permata , motor kita titipkan di Kantor POM bensin tersebut hingga semuanya siap, kemudian menyeberang menggunakan kapal. dalam kondisi gerimis kita menuju pulau, sekitar 10 menit kitapun sudah berada di Pulau Kubur / Pulau Permata tersebut. kondisi gerimis makin deras kita bergegas turun menuju tempat berteduh, di Pulau Kubur / Pulau Permata ternyata sudah banyak pondokan sehingga terlindung dari basah air hujan.

di Pulau Kubur / Pulau Permata, sesaat kita sempat menunggu hujan redah, tetapi tidak ada tanda-tanda akan reda, namun gelappun mulai menjemput sehingga kita sepakat untuk mendirikan tenda di dalam pondokan, sehingga tenda tidak akan basah dan tidak kotor, hehehe.. Sebelumnya petugas Pulau Kubur / Pulau Permata  menyambangi kita, kita sampaikan bahwa kita akan menginap di pulau semalam, dan taripnya ternyata perorang 20 ribu. setelah petugas berlalu, kita sibuk mendirikan tenda, kondisi hujan rintik, angin yang cukup kencang terus dengan gigitan nyamuk yang silih berganti menambah suasana menjelang malam itu semakin pekat.

Malam menjelang di Pulau Kubur / Pulau Permata,  Kondisi perutpun mulai memanggil, sehingga kamipun berbagi tugas, ada yang masak, ada yang bakar ikan dan ada yang mempersiapkan segala sesuatunya. alhasil malam makin larut kitapun menikmati santapan malam itu : nasi putih, ikan bakar, Cumi asam manis, Kerang saus tiram serta bakaran ubi singkong.

Setelah makan malam, hujanpun berhenti, di Pulau Kubur / Pulau Permata misi untuk hounting foto berlanjut yang digagas Abas dkk terlaksana jua, dari itu  kita menuju dermaga dan mempersiapkan segala sesuatunya, dari tenda, api steel wool dan perlengkapan lainnya. saya yang saat itu hanya mencoba ikut-ikutan mendapatkan pengalaman baru dalam mengabadikan foto dengan menggunakan api steel wool, hasilnyapun cukup memuaskan.  sementara Danu dan sang kekasih menjadi model dadakan sekaligus preweding cabutan..hehehe. simak fotonya..
Pulau Kubur / Pulau Permata 

Setelah cukup jenuh kitapun sibuk dengan kegiatan masing-masing, saya masih mencoba mengabadikan foto-foto dikala malam hari di Pulau Kubur / Pulau Permata ini. Dari tepi pantai sekitaran Lempasing pulau ini terlihat jelas, selain dari pantai Queen Artha begitu juga dari pantai Puri Gading, pantaiTirtayasa dan pantai Duta Wisata, sangat jelas pulaunya bahkan untuk menuju ke pulau Kubur ini sering dijangkau melalui pantai-pantai tersebut. di pulau ini kala malam hari begitu indah menikmati lampu lampung berkelipan di kota Bandar Lampung. sehingga wajar saja kalau sekarang pulau ini dinamakan pulau Permata.
Pulau Kubur / Pulau Permata 

Lewat dini hari kamipun istirahat di tenda masing-masing, tidak begitu terasa tidur di Pulau Kubur / Pulau Permata  ini karena hanya beberapa jam saja tidurnya. Setelah subuh saya kembali berpacu dengan masakan, karena akan lebih seru di pagi hari kita menikmati makanan sea food di dermaga pulau ini. alhasil pagi itu kami makan besar di dermaga pulau permata ini.

Mengapa dinamakan Pulau Kubur dan Ganti Pulau Permata? 
Pulau ini dulu dikenal dengan nama pulau Kubur, tapi sekarang sudah berganti nama menjadi pulau Permata. alasan penggantian nama ini karena, jika di dengar pulau kubur terkesan pulau yang serem dan angker, sedangkan pulau ini cukup indah dan asri, sehingga terkesan bertolak belakang, sehingga sekarang nama dipopulerkan dengan sebutan pulau PERMATA. saya pertama kali berkunjung ke pulau ini tahun 2008, saat itu saya melihat ada sebuah kuburan di pulau ini, sehingga banyak orang menyebutnya pulau kubur. 

Pulau Kubur / Pulau Permata sangat cocok buat camping, acara liburan keluarga, berenang, preweding dan lainya. 

Berikut ini dokumentasi kami selama di pulau Permata ini 

Pulau Kubur / Pulau Permata 

Pulau Kubur / Pulau Permata 

Pulau Kubur / Pulau Permata 
ini video lengkap PulauPermata yang dulu disebut Kubur Menikmati Ribuan Permata

6/25/17

Keseruan itu Kita yang Ciptakan : Bukber T3ampaal Lampung

10:52 AM 1
Keseruan buka puasa bersama komunitas Team Pecinta Alam dan Adventure Lampung (yang disingkat T3ampaal). kegiatan yang diadakan pada puasa tepatnya hari ke 15 ramadhan di tahun 1438 Hijriah ini, Bukber yang diadakan di Restouran Warung Sego 1 yang beralamatkan di Jl. Way Sekampung No.2, Sumur Batu, Teluk Betung Utara, Kota Bandar Lampung, Lampung dengan kode post 35212 kontak warungnya (0721) 268489 (endorse tipis ckckck..) 

yukk lanjutt cerita kita,  Keseruan pada acara ini adalah dimana kita-kita bisa kumpul dan bersenda gurau bersama. so yang pasti ini merupakan buka puasa pertama group backpackers yang berhome base di Lampung ini.. bagaimana acaranya?..  ya tidak kan jauh berbeda dengan acara buka puasa bersama dengan group group yang lain, rentetan acaranya yang diawali dengan kumpul dan datang ke lokasi, selanjutnya buka puasa dan makan bersama, sholat, lanjut foto bersama, kemudian ada sedikit asyikk renyah gimana gituhh..  yaitu disela-sela foto bersama ternyata pass moment bernyanyi bersama saat lagu yang lantunkan oleh penyanyi cafe di warung tersebut membawakan lagu yang sekarang lagi hit, yaa lagu yang berjudul "asal Kau Bahagia" dipopulerkan sekarang oleh group Band ARMADA. (keseruan coba simak video dibawah) 


Setelah itu kita lanjut foto foto lagi di parkiran warung sego tersebut, lalu kita kembali foto bersama di tugu adipura bunderan gajah. waww.. seruu amazing.. hingga acarapun bubar ke masing masing.. hehehe.. so guy.. ternyata acaranya dihadiri oleh sekitar 40 peserta yang  berikut ini senaja saya absen.. yuk yukk siapakah mereka.. terdiri dari :
1. Edwin

2. Busmi dan keluarga

3. Wanda

4. Dahri
5. Afdal
6. Novri
7. Novan
8. Hafiz
9. Ganda
10. Derisco
11. Rikowidi
12. Permana_ro
13. Annisa
14. Ayu
15. Diana
16. Aril
17. Razone 
18. May 
19. Ahmad
20. Gerry
21. Jaka
22. Eka
23. Uci
24. Puji
25. Jumanto dan Keluarga 
26. Mbk lisa
27. Icha (Anakny mbk lisa)
28. Liansyah apri
29. Adie. K
30. Wawan
31. Wahyu
32. Riski farel
33. Oyiin
34. Yuliana
35. Abi sulaiman
36. Sela anjani
37. Abi Sulaiman

 Berikut ini video keseruannya....

6/24/17

Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri

9:41 AM 0
Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri
Assalamu'alaikum warohmatullahi wabarokatuh
_*Doa Rasulullah menjelang akhir Bulan Suci Ramadhan*_ :
للَّهُمَّ لاَ تَجْعَلْهُ آخِرَ الْعَهْدِ مِنْ صِيَامِنَا إِيَّاهُ، فَإِنْ جَعَلْتَهُ فَاجْعَ  لْنِيْ مَرْحُوْمًا وَ لاَ تَجْعَلْنِيْ مَحْرُوْمًا
_*Ya Allah, janganlah Kau jadikan bulan Ramadhan ini sebagai Bulan Ramadhan terakhir dalam hidupku. Jika Engkau menjadikannya sebagai Ramadhan terakhirku, maka jadikanlah aku sebagai orang yang Engkau sayangi*_.
_*Ya Rahman, terimalah  seluruh amal ibadahku di Bulan Ramadhan ini*_
_*Ya Wasi'al Magfirah, ampunilah seluruh dosa-dosaku, dosa ibu bapakku dan dosa orang-orang yang aku cintai dan sayangi karena Allah*_
*Ya Mujiib, kabulkanlah seluruh doa-doaku*
*Taqabalallahu Minna wa Minkum 
Shiyamana wa Shiyamakum wa Ahalahullah Alaik*

*Semoga amalanku dan amalanmu, puasaku dan puasamu diterima-Nya serta disempurnakan-Nya*
آمِيّنْ… آمِيّنْ… يَ رَ بَّلْ عَلَمِيّنْ

.
.=========!======================
.

Air tak selalu jernih
begitu juga ucapanku
Kapas tak selalu putih
begitu juga hatiku
Langit tak selalu biru
begitu juga hidupku
Jalan tak selalu lurus
begitu juga langkahku

Jika Maaf itu boleh diungkap hari ini☀
Untuk Apa menunggu hari raya tiba?

Sedangkan hembusan Nafas⏳ pun Kita tak pernah tahu bila akan Berhenti⏰
maka dari itu ku ingin Mohon Maaf atas Kesalahan Kekhilafan maupun 
Perbuatan yg sengaja & tidak sengaja
yg membuat sakit hati

 Sebelum ramadhan pergi
 Sebelum idul fitri datang
➿ Sebelum operator sibuk
⛔ Sebelum WA hang

Diriku hendak memohon maaf atas semua kesalahan...
selamat menikmati hari-hari terakhir Ramadhan⭐
" SELAMAT IDUL FITRI,
TAQABBALALLAHU MINNA WA MINKUM " BARAKALLAHU FIIKUM



....................................................................
≠==============================



*Surat Permohonan Maaf*
_____________________

*No.       : 01/V/2017*
*Lamp.  : Penting*
*Perihal : Permohonan Maaf*

*MENGINGAT:*
*Sekarang sudah mendekati bulan Suci Ramadhan 1438 H.*

*MENIMBANG:*
*Kesalahan yang telah saya perbuat baik sengaja maupun tidak di sengaja.*

*MEMPERHATIKAN:*
*Tentang saling mema'afkan sesama umat muslim.*

*MEMUTUSKAN:*
*Saya atas nama segenap keluarga menyampaikan permohonan maaf atas segala kesalahan selama ini serta mengucapkan:*

*SELAMAT* *MENUNAIKAN IBADAH PUASA RAMADHAN 1438 H*
*يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا كُتِبَ عَلَيْكُمُ* *الصِّيَامُ كَمَا* 
*كُتِبَ عَلَى الَّذِينَ مِنْ قَبْلِكُمْ لَعَلَّكُمْ تَتَّقُونَ*

*MINAL AIDIN* *WALFAIDZIN MOHON MAAF LAHIR DAN BATHIN*
*تَقَبَّلَ اللّهُ مِنَا وَ مِنْكُمْ صِيَمَنَا وَ صِيَمَكُمْ كُلُّ عَامٍ وَ أَنْتُمْ بِخَيْرٍ*
       *Wassalamu'alaikum Wr Wb.*